Dalam menyambut tamu yang berkunjung ke rumah anda hal yang menjadi kesan pertama tentu dimulai dari kanopi teras rumah depan. Dengan kanopi yang kokoh dan teduh tentu akan memberikan keamanan dan kenyamanan dari panasnya matahari dan melindungi dari derasnya hujan. Kanopi teras rumah yang teduh dan lapang akan memberikan kesan pertama yang baik bagi siapa saja saat hendak masuk ke dalam rumah anda.
Pada artikel ini, Anda akan mengetahui jenis material terbaik untuk kanopi yang dibuat khusus sesuai keinginan dan luas teras anda. Personalisasikan kanopi teras rumah dan garasi Anda dengan customized kanopi mengikuti ruang dan keinginan untuk menciptakan kesan ramah dan mewah dari depan rumah Anda.
Material yang biasa digunakan untuk rangka kanopi
1.Besi CNP
Ada banyak sekali jenis besi, namun Besi CNP atau Besi Kanal C yang terkenal dengan bentuknya yang menyerupai huruf C ini menjadi primadona dalam urusan rangka kanopi. Besi hasil fabrikasi dari bahan plat coil yang dibentuk dengan metode cutting serta bending sehingga mendapatkan bentuk seperti huruf C ini memiliki ukuran panjang standar yaitu 6 Meter dengan dimensi ukuran serta ketebalan yang berbeda. Material besi CNP ini umum digunakan untuk bahan konstruksi bangunan sebagai rangka atap dan juga kanopi. Selain sebagai bahan konstruksi bangunan material ini juga digunakan untuk pabrikator otomotif. Besi CNP Surabaya dan Besi Sidoarjo memiliki kualitas yang prima dan cocok untuk dijadikan pilihan rangka kanopi. Untuk kanopi sendiri, besi ini sangat cocok untuk desain kanopi minimalis yang simple dan juga kokoh.
2. Besi Hollow
Sesuai dengan namanya, material hollow merupakan batangan besi berongga dengan penampang berbentuk segi empat.Besi hollow merupakan alternatif rangka untuk menggantikan kayu. Penggunaannya sangat populer dalam pembangunan karena pemasangan yang mudah dan cepat.
Tak hanya itu, beberapa kelebihan besi hollow berikut ini pula yang membuat material ini populer untuk dipasang sebagai rangka kanopi, antara lain : Mudah dipasang dan kokoh, Tidak dimakan rayap, Peredam panas yang baik, Tidak mudah terkena korosi, Strukturnya unggul dengan daya tahan yang kuat, Memiliki nilai estetika, Tahan terhadap api dan Harganya jauh lebih terjangkau.
Nah itu adalah 2 Jenis Besi yang cocok untuk rangka kanopi teras rumah anda. Selain jenis besi, unsur penting yang perlu Anda pertimbangkan adalah supplier besi itu sendiri ! Sentral Besi Pratama, supplier besi berbasis di Sidoarjo yang berpengalaman lebih dari 20 tahun, menyediakan berbagai jenis besi untuk kebutuhan anda ! Termasuk Besi CNP Surabaya dan Besi Siku Surabaya. Dengan harga bersaing dan pelayanan yang ramah, kami menjamin anda mendapatkan pengalaman terbaik dalam mempercayakan kebutuhan besi anda kepada kami. Kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut disini.