Baja adalah bahan utama plat hitam eser. Tentunya dengan bahan baja plat ini memiliki kekuatan yang lebih baik dibanding dengan plat jenis lainnya. Ditambah lagi baja memiliki sifat anti korosi sehingga plat hitam eser ini akan bertahan lebih lama.
Plat hitam eser sering digunakan sebagai penutup jalan yang berlubang atau berlumpur dalam suatu lokasi konstruksi. Sehingga kendaraan berat yang melintas bisa melaju lebih lancar.
Selain itu plat hitam eser juga digunakan utntuk sambungan konstruksi. Jika ada bahan yang kurang atau konstruksi dengan posisi yang sulit untuk menggunakan lembaran utuh, maka kita bisa menggunakan plat hitam eser sebagai solusinya. Plat hitam eser dapat disambung dengan cara dilas.
Sekali lagi pemilihan bahan baku yang berkualitas sangatlah penting saat kita akan membeli plat hitam eser. Pilihlah plat hitam eser yang berkualitas tinggi agar dapat menjadi solusi yang tepat dalam kontruksi kita.